Apakah teman-teman tahu bagaimana asal-usul kehidupan di Bumi?
Sebagian besar mengetahui awal mula Bumi terbentuk dari ledakan dahsyat di ruang angkasa dan membentuk alam semesta.
Setelah itu barulah muncul berbagai kehidupan di Bumi.
Sejarah peradaban kehidupan di Bumi memang menarik untuk kita cari tahu. Hal itu karena masih banyak sejarah dan peninggalan dunia yang belum terpecahkan.
Seperti yang kita tahu kalau peradaban manusia saja dibagi menjadi beberapa tahapan. Ini tentunya ini menjadi salah satu adanya sejarah dan peninggalan dunia.
Tahukah kamu? Banyak peninggalan dunia yang belum terpecahkan dan menjadi misteri untuk diketahui asal-usulnya.
Berikut ini adalah misteri tiga peninggalan dunia yang belum terpecahkan. Ada apa saja, ya? Cari tahu bersama, yuk!
1. Labirin Raksasa di Bawah Tanah
Pada 2015 lalu, para peneliti menemukan labirin bawah tanah.
Uniknya, labirin ini membentuk suatu himpunan bangunan yang panjang dan dalam, lo.
Dalam catatan yang dibuat oleh seorang sejarahwan Yunani kuno bernama Herodotus pada abad ke- 5 SM, dituliskan bahwa bangunan yang bernama Labyrinth ini terdiri dari 12 bangunan besar dengan pintu yang saling berhadapan.
Dan di dalam bangunan ini terdapat dua jenis ruang, satu berada di bawah dan satu lagi di atasnya.
Masing-masing jenisnya memiliki 1.500 ruang sehingga totalnya 3.000 ruang untuk atas dan bawah.
Labirin ini dipercaya menyimpan misteri mengenai asal mula manusia dan catatan mengenai negeri Atlantis yang dikatakan menghilang dari peradaban.
2. Kota Bawah Tanah
Pada 2013, para pekerja konstruksi secara tidak sengaja menemukan puing-puing tempat persembunyian bangsa Kapadokia.
Kapadokia adalah salah satu bangsa yang berada di wilayah Turki.
Tempat ini disebut sebagai kota bawah tanah terbesar yang ditemukan hingga saat ini.
Konstruksi bangunannya 80 meter di bawah tanah, 600 pintu masuk, dan memiliki delapan tingkat.
Tak hanya kota bawah tanah di Kapadokia, arkeolog juga menemukan sistem bawah tanah yang menakjubkan di Mesir.
Tempat ini terdiri dari sungai bawah tanah dan goa-goa ciptaan manusia.
3. Bola Batu Kosta Rika
Di Kosta Rika, ditemukan sekitar 300 bola batu yang bentuknya hampir seperti lingkaran sempurna dan beratnya mencapai 16 ton.
Sejak ditemukan sekitar tahun 1930-an, arkeolog belum bisa menemukan alasan terbentuknya bola batu ini.
Karena tidak ada catatan bahkan cerita apa pun dari masyarakat, jadi tidak ada yang bisa dijelaskan lebih lanjut selain sejarah penemuannya.